Berhenti Langganan MNC Vision, Berbulan-bulan Teknisi Tak Ambil Alat

Langganan MNC Vision

Pada 15 Juli 2019, saya memutuskan berhenti langganan MNC Vision. Nomor pelanggan saya 303**1502. Saya mengajukan setop berlangganan melalui WhatsApp (WA) MNC Vision di nomor 0896-1150-0900 dengan menyebutkan apa alasan saya.


Admin WA mengatakan bahwa akan ada petugas Customer Care (CC) yang menghubungi saya terkait hal ini. Kemudian benar, ada petugas CC yang menelepon saya.


Namun, petugas tersebut sangat berbelit-belit, intinya dia terus mempertanyakan keputusan saya, apakah benar saya mau berhenti berlangganan atau mau memikirkannya lagi. Berkali-kali juga saya sampaikan bahwa saya sudah memutuskan tak lagi memperpanjang.


Sepertinya dia menyerah, dia kemudian mengatakan nanti akan ada teknisi yang mengambil alat-alat di kediaman saya seperti parabola, decoder, remote, dan kabel.

Namun, hari berganti hari, tidak kunjung datang juga nih petugas yang akan mengambil alat. Dua minggu kemudian, tepatnya 2 Agustus 2019. Saya chat via WA lagi.


“Pelanggan Yth, mohon maaf atas ketidaknyamanan. Saat ini untuk pemberhentian berlangganan Bpk/Ibu sedang dalam proses penonaktivan tayangan terlebih dahulu. Mohon kesediaannya menunggu. Terima kasih” jawabannya demikian.


Lucunya, bukannya ada petugas datang mengambil alat, dua hari setelah saya kirim WA atau pada 4 Agustus 2019, saya malah menerima chat dari MNC Vision yang menginformasikan status tayangan saya aktif lagi tapi untuk paket lebih murah. Loh. Aneh-aneh saja.


Baca juga: Teruslah Memberi, Teruslah Jadi Orang Baik


Tanggal 16 Agustus 2019, saya chat lagi, lagi-lagi jawabannya sama. Saya diminta menunggu. Saya kemudian menerima telepon dari petugas Customer Care lagi yang lagi-lagi mengatakan bahwa petugas “akan” datang, yang entah kapan datangnya.


Dan… sampai sekarang, 17 September 2019 (sekitar 2 bulan sejak saya memutuskan berhenti berlangganan), belum juga ada teknisi datang. Masalahnya begini, apakah pihak MNC Vision tidak memikirkan apabila pelanggan yang mau berhenti berlangganan itu mau pindah rumah misalnya, masa alat-alatnya ditinggal begitu saja.


Keluhan saya tentang berhenti berlangganan ini rupanya juga dirasakan oleh pelanggan lain. Berikut di antaranya:


Surat Terbuka kepada MNC Vision, “Kenapa Sih Susah Banget Kalau Ingin Berhenti Berlangganan?”


Berhenti Berlangganan, Teknisi MNC Vision belum Ambil Peralatan

Bagikan artikel ini
Terbaru
seneca

Luck is what happens when preparation meets opportunity

- Seneca -
Mau dikirimin artikel terbaru dong!

Jumlah TikTokers di Indonesia lebih dari 100 juta akun, salah satu yang terbanyak di dunia. Saya seakan tidak punya alasan untuk melewatkan TikTok sebagai media belajar dan sharing. Jadi, ketemu di sana juga yuk!

KENALAN YUK

Jika merasa konten di sini bermanfaat, minta tolong di-share ya artikelnya. Saya juga terbuka kalau teman-teman ingin berdiskusi.

kirim email